Resep Tumis Jamur Jagung Oseng Buncis

Resep Tumis Jamur Jagung Oseng Buncis

Tumis jamur kancing, jamur kuping, jamur tiram sama enaknya. Biar lebih komplit tambahkan jagung dan buncis ataupun daging dan udang. Resep Tumis Jamur Jagung Oseng Buncis ini mudah, cepat dan praktis terutama untuk menu makanan dipagi hari.
Kita tau jamur merupakan salah satu bahan makanan yang kaya akan serat, protein, antioksidan, vitamin dan unsur lain yang dibutuhkan untuk kesehatan tubuh.
Anda tidak akan salah memilih menu ini, selamat mencoba.

RESEP TUMIS JAMUR JAGUNG OSENG BUNCIS

Bahan :
  • 250 gr jamur kancing
  • 150 gr buncis, bersihkandari urat, potong miring 1 cm
  • 1 bh jagung manis ukuran sedang, pipil
  • 5 bh baso, potong-potong
Bumbu :
  • 1 bh bawang bonbai, iris tipis
  • 3 btr bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 bh cabe merah, iris tipis
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 3 sdm minyak,untuk menumis
  • 100 ml air
Cara membuat :
  1. Panaskan minyak, tumis bawang bombai, bawang merah, bawang putih dan cabe merah hingga layu dan harum.
  2. Masukan jamur, tetelan jagung, buncis dan baso, tambahkan garam, gula dan merica, aduk rata, tambahkan air, masak hingga kadar air berkurang dan matang.
  3. Siap disajikan.