RESEP ES PISANG IJO BUBUR SUMSUM,
minuman segar yang satu ini asli
Indonesia banget.
- 5 bh pisang raja
- 200 gr tepung beras
- 400 ml santan cair
- 50 ml santan kental
- 50 gr gula pasir
- 50 ml air daun suji
- ¼ sdt garam
Pisang Ijo Es Serut Bubur Sumsum |
- 50 gr tepung beras
- 50 gr gula pasir
- 500 ml santan
- 2 lbr daun pandan
- ¼ sdt garam
- Pelengkap:
- 100 ml sirup merah
- es batu serut
- Campur tepung beras, santan cair, gula, garam, dan campuran air daun suji. Aduk sampai rata.
- Jerangkan di atas api kecil hingga kental dan matang, angkat. Dinginkan.
- Olesi selembar daun pisang dengan santan kental, letakkan 3 sdm adonan di atas daun, tipiskan, beri 1 buah pisang, gulung dan rapatkan dengan adonan tersebut menyerupai pisang utuh. Kukus selama 10 menit hidangkan dengan bubur santan.
- Bubur Sumsum: campur tepung beras, gula pasir, garam, santan, daun pandan. Masak hingga mendidih dan kental.
- Penyajian: Potong-potong pisang kukus, tuangi bubur sumsum, beri sirup merah dan es serut. Hidangkan segera.